Magang Di Jepang

APA ITU PROGRAM MAGANG JEPANG?

Magang Jepang adalah suatu program belajar sambil praktek kerja yang di lakukan bagi para lulusan SMA/SMK/MA sederajat di Negara Jepang. Program pemagangan ini pun dilaksanakan oleh perusahaan-perusahaan dan atau LPK (Lembaga Pelatihan Kerja) swasta yang sudah mendapatkan izin dari Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Pembinaan Pelatihan dan Produktivitas.

Perusahaan ataupun LPK yang bisa mengirimkan Pemagang Ke Jepang biasa di sebut dengan Sending Organization (SO). Fungsi Sending Organization (SO) yang ini meliputi mendidik dan mengirimkan anda ke Jepang Sebagai Pemagang (Trainee). Kampuh Welding Indonesia sebagai SO resmi dari Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia memberikan kesempatan kepada Sobat Welder untuk mengikuti Program Magang Jepang.

Setelah sukses menempatkan alumninya bekerja di beberapa industri besar di dalam negeri, KAMPUH WELDING INDONESIA berkerjasama dengan beberapa galangan terbesar di Jepang diantaranya Oshima Shipbuilding, Kitanihon Shipbuilding, Imabari Shipbuilding. Kami juga bekerjasama dengan Accepting Organization di Jepang untuk pengiriman tenaga magang dari Indonesia khusunya Welder. Hal ini tentunya menjadi momen untuk siswa-siswa KAMPUH WELDING INDONESIA yang ingin bekerja diluar negeri. Kesempatan ini terbuka lagi di tahun ini bagi siswa lulusan KAMPUH WELDING INDONESIA untuk mengikuti program tersebut.

Kesempatan ini Terbuka untuk Peserta Skill dan Non Skill ( Pemula )

SYARAT ADMINISTRASI :

  1. KTP ELEKTRONIK
  2. KARTU KELUARGA
  3. AKTE LAHIR
  4. IJAZAH MIN. SMK, SMA, MA DAN SEDERAJAT DAN TRANSKRIP NILAI/SKHU
  5. SURAT KETERANGAN SEHAT DARI DOKTER (ASLI)
  6. SURAT IJIN ORANG TUA/WALI/ISTRI
  7. SURAT PERNYATAAN BELUM PERNAH IKUT MAGANG DI JEPANG BERMATERAI 10.000
  8. SURAT LAMARAN MENGIKUTI PROGRAM MAGANG
  9. PAS FOTO WARNA TERBARU 4X6 ( 5 LEMBAR )
  10. MELAMPIRKAN COPY SERTIFIKAT DARI KAMPUH WELDING INDONESIA GROUP 
    • SERTIFIKAT 3G FCAW ATAU GMAW
    • SERTIFIKAT PUSDIKLAT KEMENTERIAN PERINDUSTRIAN R.I.
    • SERTIFIKAT CLASS (BKI/NKK/LR/BV)
  11. MELAMPIRKAN SURAT PENGALAMAN KERJA MIN. 3 BLN 
  12. TIDAK DALAM MASA KONTRAK KERJA DI PERUSAHAAN LAIN.
  13. KHUSUS NON SKILL BOLEH MENDAFTAR TANPA SERTIFIKAT DAN PENGALAMAN KERJA
  14. MEMPUNYAI KEPRIBADIAN BAIK, PEKERJA KERAS, KEMAUAN TINGGI UNTUK BELAJAR.

KETERANGAN :

  • Untuk nomor 1, 2, 3 dan 4 dipastikan ejaan nama HARUS SAMA SEMUA.
  • Nomor 1 dan 2 dipastikan Nama dan NIK (Nomor Induk Kewarganegaraan) HARUS SAMA.
  • Dokumen nomor 1, 2, 3 dan 4 WAJIB dimiliki oleh calon pendaftar. HARUS ASLI.
  • Nomor 1, 2, 3 dan 4 difoto copy masing2 4 lembar dalam ukuran kertas A4.
  • Nomor 5 bisa diminta di Puskesmas, klinik BPJS atau praktek dokter umum setempat.
  • Nomor 6, 7, 8 bisa didownload di link bawah
  • Nomor 11,12,13 tidak perlu apabila peserta adalah dari non skill / belum ada pengalaman

CATATAN :

  • TES PSIKOLOGI DAN TES KESEHATAN DILAKSANAKAN DI LEMBAGA PSIKOLOGI DAN LABORATORIUM KESEHATAN YANG DITUNJUK.
  • SEMUA BIAYA YANG KELUAR SAAT SELEKSI SEPENUHNYA DITANGGUNG OLEH PESERTA SELEKSI.
  • BAGI PESERTA YANG SEBELUMNYA PERNAH MELAKSANAKAN TES PSIKOLOGI DI KAMPUH WELDING INDONESIA DAN DINYATAKAN LULUS TIDAK PERLU MENGIKUTI TES PSIKOLOGI LAGI.
  • BAGI PESERTA YANG SUDAH MEMILIKI SKILL PENGELASAN DAN BAHASA JEPANG TINGKAT TERTENTU BERSEDIA DITES UNTUK MENYESUAIKAN PERSYARATAN PROSES SELEKSI
  • KHUSUS PESERTA NON SKILL WAJIB MENGIKUTI PERSIAPAN PEMANTAPAN DAN PELATIHAN PENGELASAN  DAN BAHASA JEPANG

BAGI YANG BERMINAT SILAHKAN ISI FORMULIR ONLINE 

DEMIKIAN DISAMPAIKAN DAN UNTUK DICERMATI.
Berikut merupakan berkas-berkas yang dibutuhkan

  1. Surat Lamaran Magang
  2. Surat Ijin Orang Tua / Wali / Istri
  3. Surat Pernyataan Magang

Kampuh Welding Indonesia

Jl. Sawo VI No. 28, Bringin, Sambikerep
Surabaya 60217
Jawa Timur, Indonesia
[email protected]
+6231 7430 333
0811 3300 685
0811 3300 998

Follow Us

© Copyright - Kampuh Welding Indonesia
phone
Kami akan segera merespon permintaan anda secara cepat.